Pagelaran Disdik Bone Festival Salah Satu Rangkaian Momentum Perayaan Hardiknas

News26 views

BONE — Penaaktual.com – Meski puncak peringatan hari pendidikan Nasional (Hardiknas) sudah lewat 2 Mei 2024, tetapi momen perayaannya tetap di meriahkan oleh para guru pendidik dibawa naungan disdik.kab. Bone dengan menggelar “Disdik Bone Festival” yang akan di buka pada tanggal 25 Mei 2024 mendatang

Disdik festival ini sebagai salah satu rangkaian wadah dalam merayakan prestasi peserta didik dalam dunia pendidikan, baik itu prestasi akademis maupun non akademis.

Baca Juga:  SMAN 30 Bone Menggelar Penammatan dan Perpisahan

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Bone Drs Andi Fajaruddin mengatakan Disdik Festival ini akan mempertandingkan berbagai macam lomba yang di ikuti mulai dari tingkat PAUD, SD, SMP , Madrasya sampai SMA dan SMK begitupun para guru pendidiknya

” Kegiatan Ini untuk pertama kalinya kami laksanakan, tujuan untuk pembinaan talenta, pembinaan potensi siswa dan guru di ikuti 27 kecamatan” Ujar Kadisdik Bone

Baca Juga:  Hari Santri Nasional 2023, Rektor IAIN Bone Ajak Amalkan Semangat Jihad Santri

Sekedar diketahui Disdik Bone Festival ini proses pendaftaran dan seleksi di mulai sejak 18 April 2024 secara online Dengan mengusung tema “Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar”. untuk mencanangkan bulan Mei 2024 sebagai Bulan Merdeka Belajar”

Untuk kategori lomba Yang akan dipertandingkan adalah : 1.Tingkat TK sekabupaten Bone : Lomba mewarnai dan Busana Adat Nusantara . 2. Tingkat SD/ MI : lomba Nyanyi Solo dan Tari Adat Kreasi , 3. Tingkat SMA/SMK/MA : lomba Nyanyi Solo dan Duta Disdik,

Baca Juga:  Jaga Kestabilan Harga Jelang Ramadhan, dan Lebaran Pemdah Bone Gelar Pasar Murah

Sedangkan lomba Senam Kreasi pesertanya utusan PGRI kecamatan tingkat Guru dan Tendik selain itu juga terbuka untuk umum dengan memperlombakan nyanyi solo

Kegiatan ini akan berlangsung selama sepekan mulai di buka tanggal 25 Mei – 1Juni 2024 di kantor Dinas pendidikan kab. Bone

Komentar