Hadiri Perpisahan Peserta Didik SMPN 1 Watampone , Begini Pesan Kadis Pendidikan Kab. Bone

News95 views

BONE – PenaAktual.com – Kepala dinas pendidikan kab. Bone Drs Andi Fajaruddin menghadiri acara Penammatan dan perpisahan SMP1 Watampone tahun pelajaran 2023 – 2024 berlangsung di gedung kampus Uniasman Cellu Kab. Bone , Sabtu (15/6/2024)

Melalui.laporan.ketua panitia Diketahui pada tahun ini , SMP 1 Watampone akan melepas siswanya sebanyak 278 dari 9 kelas, Kepala Sekolah SMP Negri 1 Watampone, Muhammad Arfah, S.Pd., M.Pd menyebut dari 278 yang tammat, masih ada tersisa 20 rombel , 10.di.kelas VII dan 10 dikelas VIII lalu sebentar lagi di tanggal 29 akan naik satu tingkat lagi

Muhammad Arfah sebutkan kalau tahun ajaran 2024 – 2025 SMP 1 Watampone akan menerima peserta didik sebanyak 10 rombongan kelas yang terdiri dari 32 kelas sehingga total yang akan diterimah sebanyak 320 peserta didik.

Dihadapan kepala dinas pendidikan , Arfah melaporkan jika saat ini SMP 1 Wtp kekurangan pendidik khususnya guru bahasa daerah dimana pelajaran tesebut saat ini menjadi mata pelajaran wajib begitu pula guru prakarya

Baca Juga:  Memiliki Tribun Baru, Dinas Pendidikan Akan Menjadikan Pusat Sentra Kegiatannya

Meskipun beliau ucapkan terima kasih kepada kepala dinas pendidikan kab. Bone dimana tahun 2023 SMPN1 mendapat kucuran dana DAK bantuan 1 unit gedung laboratorium komputer , 2 unit WC Siswa dan perbaikan laboratorium IPA

“Sebenarnya masih banyak bantuan yang kami butuhkan, apalagi mengingat sekolah kami merupakan sekolah tertua di Bone, seperti gedung gedung yang merupakan gedung pertama yang membutuhkan perawatan ditambah adanya 11 kelas yang lama juga mendapat perawatan , kepada kepala dinas pendidikan mudah mudah tahun depan sekolah kami kembali bisa mendapat bantuan untuk perbaikan sarana dan.prasarana ” Harap Muhammad Arfah.

Selanjutnya Arfah ucapkan terimah kasih dan penghargaan kepada alumni 2023- 2024 yang telah mengukir berbagai prestasi dan mencatatkan namanya di buku prestasi SMPN 1 Watampone

Baca Juga:  PJ Bupati Bone Mengukuhkan Desa Pattiro Menjadi Kampung Siaga Bencana .

Sementara itu sambutan kadis.pendidikan Drs H. Andi Fajaruddin .menyampaikan SMP Negri 1 Watampone dalam catatan di dinas pendidikan adalah salah satu sekolah andalan dan terbaik yang kita miliki , kwalitas SMP 1 tidak di ragukan lagi terbukti sudah banyak lulusan2nya menjadi orang sukses Apalagi Soal.prestasi yang di raihnya bukan saja Prestasi akademik tetapi juga non akademik

“Dan Terkait kekurangan guru, saya selaku kepala Dinas Pendidikan, ini menjadi atensi kami dan perhatian kami dalam rekrutmen P3K yang akan datang ,Yang pasti kita terus beri perhatian yang besar agar SMPN 1 ini terus berkembang agar lebih baik lagi” ujarnya

Lebih jauh Andi Fajaruddin mengatakan Proses penammatan ini bukan berarti tugas dan tanggung jawab kita, juga dalam membina anak anak kita ikut tammat , justru tugas dan tanggung jawab kedepan nanti semakin berat dan semakin kritis

Baca Juga:  Terima Paket Ramadhan BAZNAS ,160 Penyandang Disabilitas Tersenyum Bahagia

Olehnya itu kepada pihak sekolah dan orang tua murid dalam membina dan mendidik anak jangan hanya pada aspek pendidikan, aspek kecerdasan intelektual anak ,tetapi yang terpenting adalah pendidik karakter yang bisa sejalan dengan ilmu pengetahuan karena pendidikan karakter anak bisa membentuk akhlak , etika anak dan prilaku yang baik

“Anak anak kita perlu di bekali etika , prilaku yang baik , sopan santun dan semua itu di bentuk melalui pendidikan karakter” tutur A. Fajar . Dan terakhir Andi Fajaruddin menitip pesan “kepada anak anaku Jagalah nama baik almamater sekolah kalian dimanapun kalian melanjutkan sekolah, tetaplah semangat dalam meraih cita-cita, doa kami selalu yang terbaik buat kalian semua” Pungkas Kepala Dinas Pendidikan Kab. Bone

Komentar