Satlantas Polres Bone Edukasi Anak Usia Dini Lewat Polsanak

News9 views

BONE – PENAAKTUAL.COM – Satlantas Polres Bone secara masif terus memberikan edukasi tertib berlalu lintas, termasuk kepada anak usia dini melalui program Polisi Sahabat Anak (Polsanak), seperti pada Selasa (6/8/2024)

Kegiatan tersebut dilaksanakan di SD Kristen Watampone di Jalan Ahmad Yani, Kabupaten Bone. Pada saat berkunjung ke sekolah tersebut, personel Kamsel Satlantas Polres Bone memberikan edukasi tertib berlalu lintas sejak usia dini.

Baca Juga:  Pertama di Indonesia Timur, Prodi PIAUD IAIN Bone Unggul Terakreditasi

Kapolres Bone AKBP Erwin Syah melalui Kasat Lantas AKP Asep Wahyudi kegiatan Polisi Sahabat Anak (Polsanak) merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan hal ini bertujuan untuk menciptakan tertib lalu lintas sejak usia dini.

“Kegiatan ini merupakan upaya mendidik serta menamkan sikap disiplin berlalulintas sejak usia dini yang bermanfaat, bukan hanya di lingkungan sekolah, namun bermanfaat sebagai keselamatan dalam berlalulintas di jalan raya,” jelasnya, Rabu pagi (7/8).

Baca Juga:  Tim Surveior KARS Lakukan Evaluasi Adkreditasi RSUD Datu Pancaitana, Targetkan Raih Predikat Paripurna Bintang Lima

Dalam kesempatan itu, diperkenalkan tugas pokok kepolisian lalu lintas dan wadah sosialisasi pengenalan rambu-rambu lalu lintas dan tata tertib berlalulintas pada anak usia dini.

“Sehingga diharapkan kedepannya saat mereka beranjak dewasa, sudah tertanam budaya disiplin berlalu lintas. Serta menjadikan polisi sebagai sosok sahabat yang bisa menjadi panutan dalam berdisiplin baik di rumah, disekolah maupun di jalan raya,” ujarnya.

Baca Juga:  Untuk Mencapai Pencegahan dan Penanggulangan Tindak Pidana LHK, Begini Kata Andi Akmal Pasluddin

Kelak bisa membantu pihak kepolisian dalam mewujudkan masyarakat Kabupaten Bone yang selalu patuh dan taat dalam berlalu lintas. Dengan demikian maka tentunya angka pelanggaran dan Laka Lantas dapat terus ditekan dan diminimalisir,” tandasnya. (*)

Komentar