Kadisdik Bone : Program PAUD HI Dapat Mendorong Layanan Pada Usia Dini

News16 views

BONE – Pena Aktual.com.– Kepala Dinas pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bone,A. Fajaruddin menghadiri diskusi publik yang di laksanakan lembaga pemberdayaan perempuan (LPP) Bone tentang Implementasi Program PAUD HI yang di laksanakan disalah satu hotel di jalan Ahmad Yani (2/2023).

Kehadiran kepala dinas pendidikan A. Fajaruddin Dipercayakan sebagai pemateri di acara tersebut Dikatakannya PAUD HI merupakan bagian dari upaya memenuhi hak tumbuh kembang anak usia dini dalam pendidikan, kesehatan, gizi, perawatan, pengasuhan, serta perlindungan dan kesejahteraan anak.

Baca Juga:  Ketua umum DPP RGPI Serukan Bagi Takjil Serentak di DPKW dan DPW se-Indonesi.

Meningkatkan layanan di satuan PAUD dan Peningkatan literasi numerasi PAUD HI ini diberikan kepada tenaga kependidikan, guru, dan semua pihak yang memiliki unsur terkait dalam pelaksanaan PAUD HI di satuan PAUD.

’’Untuk mewujudkan anak yang sehat, cerdas dan berkarakter sesuai generasi masa depan yang berkualitas dan kompetitif,’dibutuhkan bimbingan dan sosialisasi ’ jelasnya.

Dikatakan pula jadi pada generasi pendidikan usia dini disitulah letaknya pertumbuhan fisik ,spiritual dan mental bagi pertumbuhan anak , generasi anak usia dini yang sekarang ini adalah generasi yang kita siapkan dalam menyonsong indonesia emas

Baca Juga:  PDM Bone Gelar Pelantikan dan Pengukuhan Majelis lembaga dan Pimpinan Cabang Muhammadiyah, Dirangkaikan Raker 2024

“Saya kira PAUD HI ini merupakan solusi pembelajaran yang sangat objektif dalam masa masa pertumbuhan anak kita agar dapat tumbuh secara maksimal” paparnya

A. Fajaruddin mengatakan, program PAUD HI menjadi tanggungjawab semua pihak. Peran aktif orang tua memang sangat diperlukan bagi tingkat PAUD,materi bisa saja dari guru diberikan, tetapi yang memberikan pengawasan dan pembelajaran secara langsung tetap dari orang tua.

Baca Juga:  Anniversary 1 Year "KITA '88" Berlangsung Meriah

“Peran serta orang tua sangat diperlukan karena untuk tingkat PAUD memiliki tantangan tersendiri karena dimana anak anak belum mengenal alat’ ujar Fajaruddin

Olehnya itu untuk mewujudkan anak yang sehat, cerdas dan berkarakter sesuai generasi masa depan yang berkualitas dan kompetitif, pelaksanaan PAUD HI dilakukan secara stimulan, sistematis, menyeluruh, terintegrasi dan berkesinambungan untuk mendukung tumbuh kembang anak yang optimal.

Komentar